Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Laptop Lemot ??? Berikut Beberapa Tips Meningkatkan Kinerja Laptop Bagi Operator Dapodik

Pengalaman admin www.dapodik.co.id, bahwa pasti pernah mengalami kinerja laptop menurut dan terasa lemot oleh sahabat-sahabat operator dapodik. Pastinya akan sangat mengganggu kenyamanan dan kinerja anda. Banyak hal yang menjadi penyebab dan memicu laptop lambat. Bisa karena softwarenya atau hardwarenya.

Pada kesempatan kali ini admin www.dapodik.co.id ingin berbagi sedikit tips yang mungkin sahabat-sahabat operator mengalami hal yang sama. 
 
Tips Meningkatkan Kinerja Laptop Bagi Operator Dapodik
Laptop Lemot ??? Berikut Beberapa Tips Meningkatkan Kinerja Laptop Bagi Operator Dapodik

Berikut ini beberapa penyebab umum yang sering terjadi yang menyebabkan laptop lemot dan kabar baiknya adalah admin siap membagikan solusinya.

SERANGAN VIRUS

Virus yang bersarang pada laptop dapat menyebabkan kinerja dari laptop itu menjadi lambat, karena sebagian virus ada yang tinggal di memory pada saat laptop pertama kali melakukan booting, dan juga ada tipe virus yang sengaja memenuhi beban memory yang akhirnya memperlambat kinerja dari sebuah laptop. Untuk itu sebaiknya pastikan anti virus yang terpasang pada perangkat anda selalu terupdate, dan jangan lupa untuk melakukan scanning system secara teratur.

Salah satu tipe dari virus yang cukup menyebalkan ialah adware. Cirinya adalah ketika anda membuka browser, langsung muncul iklan dari search engine nya atau homepagenya bukan default dari browser tersebut. Ini mengindikasikan bahwa laptop anda telah terkena virus adware. Adware masuk kadang tanpa disadari. Misalnya pada saat anda mendownload dari internet yang ternyata di tumpangi adware. Bisa karena asal menginstal software tanpa mengerti dan membacanya terlebih dahulu. Untuk mengatasinya, anda bisa menggunakan software “Adware Remover”.

UNINSTALL PROGRAM YANG TIDAK ANDA BUTUHKAN

Saat anda membeli laptop baru, terkadang sudah terinstall bermacam-macam program yang tidak semuanya dibutuhkan. Terlalu banyak program yang di install pada sebuah laptop juga dapat memperlambat kinerja dari laptop itu sendiri, karena program-program tersebut juga memakan resource memory dari laptop anda sehingga menyebabkan pengalokasian memory menjadi tidak optimal.

Sebaiknya saat membeli laptop baru, mintalah kepada penjual untuk menginstall program yang anda perlukan saja. Atau bagi yang sudah terbiasa bisa membeli laptop cukup terinstall Operating System-nya saja dan menginstall sendiri aplikasi yang dibutuhkan.

Jika sudah terlanjur banyak aplikasi di laptop anda, ada baiknya meng-uninstall program-program yang tidak anda butuhkan.

MEMBERSIHKAN JUNK FILE

Ketika anda bekerja dengan laptop, maka tanpa kita ketahui akan meninggalkan "sampah" saat kita selesai yang dapat menurunkan kinerja laptop. Banyak sekali program tambahan yang dapat membantu anda untuk mengatasi masalah ini, salah satu yang banyak direkomendasikan oleh admin www.dapodik.co.id adalah Ccleaner. Ccleaner yang dapat membantu anda membersihkan file-file yang tidak pelu seperti temporary files ataupun cookies, pembersihannyapun dirasa cukup maksimal dan hasilnya bisa dibilang memuaskan. 

CCleaner bisa juga di setting otomatis jalan saat laptop dinyalakan, sehingga setiap anda hidupkan, laptop dalam keadaan bersih dari sampah.

MEMBERSIHKAN BAGIAN DALAM LAPTOP

Kotoran atau debu yang banyak menumpuk pada bagian dalam laptop juga dapat mempengaruhi kinerja dari laptop teresebut, karena banyaknya debu menyebabkan sirkulasi udara didalam laptop mejadi buruk dan dampaknya adalah panas yang dihasilkan laptop tidak dapat dialirkan keluar dengan baik. Bagian-bagian yang perlu dibersihkan seperti fan dan juga tempat sirkulasi udara, serta dapat menambahkan thermal paste pada bagian processornya. Panas yang berlebih menyebabkan menurunnya kinerja dari laptop yang anda gunakan.

Bagi yang tidak biasa membongkar laptop, anda bisa meminta pertolongan ke tempat service laptop. Biasanya mereka juga menerima jasa membersihkan bagian dalam laptop sekaligus memasang thermal paste.

KAPASITAS HARDDISK

Kapasitas hard disk yang penuh, terutama pada drive tempat anda menginstall sistem operasinya, misal drive C akan sangat mempengaruhi kecepatan dari laptop itu sendiri, usahakan masih ada cukup ruang kosong disana. Selain itu beberapa masalah yang ada pada hard disk, diantaranya adalah hard disk terfragmentasi, harddisk bad sector, hard disk sudah lama sehingga rpm-nya menurun. Salah satu ciri hardisk yang mulai tidak normal adalah selain terasa lambat saat kita explorer, terkadang saat anda memutar musik atau video kadang berhenti sebentar. Kadang system juga akan memberikan notifikasi bahwa hardisk low. Kalau dirasa perlu, anda bisa juga meng-upgrade hard disk anda agar lebih maksimal performanya. 

UPGRADE RAM

RAM yang terlalu kecil juga mempengaruhi kinerja. RAM yang kecil menyebabkan system lambat dalam menjalankan atau mengeksekusi suatu perintah yang diberikan sehingga proses yang dijalankan menumpuk dan membebani system. Ada baiknya apabila kapasitas RAM dirasa kecil untuk upgrade RAM.

REINSTALL SYSTEM OPERASI

Solusi ini biasanya admin lakukan jika laptop terasa lemot karena softwarenya yang bermasalah dan sulit mengatasinya. Karena jika anda menginstall sistem operasi dari awal, maka laptop akan kembali fresh.

Itulah beberapa hal yang umum menyebabkan laptop menjadi lemot, semoga artikel ini dapat membantu teman-teman yang sedang mengalami masalah serupa. Jika telah mencoba tips-tips diatas laptop masih lemot, mungkin saatnya bagi sahabat-sahabat operator dapodik untuk mengupgrade laptop ke spec yang lebih tinggi.

Demikian Penjelasan Sederhana Terkait Laptop Lemot ? Berikut Beberapa Tips Meningkatkan Kinerja Laptop Bagi Operator Dapodik, Semoga Ada Manfaatnya.

Posting Komentar untuk "Laptop Lemot ??? Berikut Beberapa Tips Meningkatkan Kinerja Laptop Bagi Operator Dapodik"